Promo Mitra Kiosbank

8 Produk PPOB Paling Untung Untuk Usaha Loket Pembayaran

Mari mengenal lebih dekat 8 Produk PPOB Paling Untung yang wajib ada agar usaha loket pembayaran, konter, atau toko makin cuan.

Produk PPOB paling mudah dan menguntungkan untuk bisa kita tambahkan sebagai layanan pembayaran online. Selain mudah tentunya produk ini akan meberikan tambahan keuntungan buat pemilik usaha.

PPOB atau Payment Point Online Bank adalah sistem yang menyelenggarakan pembayaran tagihan atau pembelian online yang bekerja sama dengan pihak perbankan untuk melakukan transaksi secara cepat dan valid.

Beberapa produk PPOB pembayaran dan pembelian diantaranya: pulsa & kuota, uang elektronik, listrik PLN, PDAM, BPJS, multifinance, transfer bank, voucher game, telepon pascabayar, Internet & TV, Pajak, Gas PGN, Voucher Streaming, Tiker Perjalanan, Voucher Digital, Zakat & Donasi, Tiket Hiburan, Hotel dan lainnya.

Produk PPOB terus bertambah dan berkembang sesuai dengan kebutuhan mmasyarakat. Namun dari sekian banyak produk PPOB ini, ada beberapa produk yang sangat menguntungkan karena banyak diminati pelanggan.

8 Produk PPOB Paling Untung

8 Produk PPOB paling menguntungkan dan laris untuk usaha loket pembayaran, kios atau konter yaitu:

  1. Pulsa dan data
  2. Top up uang elektronik
  3. Listrik PLN
  4. Bayar PDAM
  5. Bayar BPJS Kesehatan
  6. Angsuran Multifinance
  7. Transfer Bank
  8. Voucher Game

 

Cuan Bisnis PPOB Online di Kiosbank

Aplikasi PPOB Mitra Kiosbank    Aplikasi PPOB Komputer Mitra Kiosbank

peluang usaha penghasilan tambahan mitra kiosbank agen pulsa, token listrik, pdam dan ppob online

 

1. Pulsa dan Data

Potensi jualan pulsa dan data sangat tinggi mengingat ketergantungan masyarakat terhadap teknologi komunikasi. Dengan semakin banyaknya penggunaan smartphone dan kebutuhan akan akses internet yang stabil, permintaan akan pulsa dan paket data semakin meningkat. Para konsumen tidak hanya membutuhkan pulsa untuk melakukan panggilan dan mengirim pesan, tetapi juga membutuhkan akses internet untuk berbagai aktivitas seperti browsing, streaming, media sosial hingga belanja online.

Tips jualan pulsa dan data:

  • Pilih Aplikasi yang handal dan terpercaya
  • Menawarkan pulsa dan data untuk semua operator
  • Banyak pilihan denom pulsa terutama denom kecil
  • Banyak pilihan paket data / kuota internet
  • Harga lebih murah

2. Top Up Uang Elektronik

Semakin banyaknya orang yang beralih ke transaksi digital mempermudah pembayaran sehari-hari, seperti belanja online, transportasi, dan pembayaran tagihan, permintaan untuk mengisi ulang saldo uang elektronik juga meningkat. Selain itu, pemerintah dan lembaga keuangan terus mendorong penggunaan uang elektronik sebagai bagian dari upaya untuk mengurangi penggunaan uang tunai. Hal ini menciptakan peluang besar bagi usaha top up saldo uang elektronik untuk menyediakan layanan yang memenuhi kebutuhan transaksi digital yang semakin mendominasi perekonomian modern.

Uang Elektronik paling favorite saat ini yaitu: Gopay, OVO, Dana, ShopeePay, dan LinkAja.

3. Listrik PLN

Dengan pertumbuhan konstan dalam penggunaan listrik di seluruh sektor, masyarakat memerlukan akses yang mudah dan nyaman untuk membayar tagihan listrik mereka. Loket pembayaran listrik PLN memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk melakukan pembayaran serta memberikan kenyamanan yang sangat dibutuhkan dalam rutinitas sehari-hari. Usaha loket pembayaran listrik PLN memiliki potensi untuk tumbuh dan menjadi sumber penghasilan yang stabil dalam bisnis yang berkembang pesat.

Jenis jenis produk pembayaran Listrik PLN yatu:

  • Listrik Pascabayar, untuk pembayaran tagihan listrik bulanan
  • Listrik Prabayar, untuk pembelian token listrik
  • Non tagihan listrik, untuk pembayaran produk layanan PLN lainnya seperti tambah daya, migrasi, dan lainnya

4. Bayar PDAM

Bila di daerahmu sudah tersedia layanan air bersih PDAM, wajib hukumnya untuk memanfaatkan peluang ini. Semua pelanggan PDAM pasti melakukan pembayaran tagihan, kamu bisa melayani pembayaran PDAM ini sehingga mendapatkan keuntungan dari setiap transaksi.

Untuk melakukan pembayaran PDAM, pilih aplikasi yang memiliki jangkauan pembayaran paling lengkap PDAM kabupaten kota di Indonesia. Salah satu aplikasi yang sudah banyak digunakan seperti Kiosbank yang telah melayani lebih dari 200 kabupaten kota di Indonesia.

5. Bayar BPJS Kesehatan

Dengan menyediakan fasilitas pembayaran BPJS Kesehatan, pemilik usaha dapat memperluas jaringan pelanggan dan menghasilkan keuntungan dari biaya administrasi yang dikenakan. Bisnis ini memberikan manfaat sosial yang besar dan mempermudah masyarakat dalam memenuhi kewajiban iuran kesehatan.

Pada tahun 2022, jumlah peserta BPJS Kesehatan mandiri mencapai 22 juta orang. Sebuah petensi yang sangat besar yang bisa kita manfaatkan setiap bulannya.

6. Angsuran Multifinance

Dengan semakin meningkatnya kebutuhan finansial individu dan bisnis untuk membiayai berbagai keperluan, seperti mobil, motor, dan peralatan elektronik, permintaan terhadap layanan multifinance juga meningkat. Usaha pembayaran angsuran multifinance memberikan kemudahan bagi konsumen untuk membayar cicilan secara mudah dan teratur.

Pilih aplikasi yang memiliki banyak produk pembayaran atau lembaga multifinance yang banyak nasabahnya. Beberpa lembaga multifinance atau pembiayaan yang populer seperti : FIF, BAF, WOM, Mega, Home Credit, NSC Finance, Mandala Finance, MTF dan lainnya.

7. Transfer Bank

Usaha jasa transfer uang ke semua bank dapat memenuhi kebutuhan pelanggan dengan memberikan akses yang mudah dan nyaman untuk mengelola dana mereka secara efisien, tanpa terbatas oleh batasan geografis atau lembaga keuangan tertentu. Dengan teknologi yang terus berkembang, ada potensi besar untuk memperluas jangkauan layanan dan menciptakan nilai tambah bagi para konsumen, menciptakan peluang pertumbuhan yang menarik dalam bisnis ini.

Potensi pasar konsumen yang belum terjangkau layanan perbankan masih sangat besar. Kebutuhan untuk membayar tagihan, memfasilitasi transaksi bisnis, serta mendukung keluarga mendorong mereka untuk melakukan transaksi transfer bank. Hal ini yang bisa kita manfaatkan untuk membuka layanan transfer uang ke semua bank yang terjangkau dan dan cepat.

8. Voucher Game

Para pemain game, baik anak-anak maupun dewasa, mencari cara yang cepat dan mudah untuk memperoleh akses ke berbagai fitur dan konten di dalam permainan mereka. Usaha penjualan voucher game online dapat memenuhi kebutuhan ini dengan menyediakan berbagai pilihan voucher game dari berbagai platform populer.

Dengan strategi pemasaran yang tepat dan penawaran yang kompetitif, peluang usaha ini memiliki potensi untuk menarik perhatian pasar yang besar dan menghasilkan pendapatan yang stabil dari para penggemar game yang semakin bertambah.

 

Aplikasi PPOB yang digunakan Agen Pulsa & Konter

Dalam memilih aplikasi PPOB yang cocok untuk usaha, pastikan dari perusahaan terpercaya dan terjamin agar usaha Anda berlangsung lancar tanpa hambatan. Selain itu perlu dipastikan juga memiliki banyak produk atau layanan pembayaran online seperti yang sudah dibahas di atas.

Perusahaan PPOB Kiosbank sangat cocok untuk kamu gunakan dalam melayani tranasksi pembayaran online. Selain memiliki 8 Produk PPOB Paling Untung ini, Kiosbank juga sudah dipakai oleh ribuan agen mitra di seluruh Indonesia.

Ribuan mitra mendapatkan penghasilan tambahan setiap bulannya dari transaksi yang mereka lakukan. Pengiriman fee / komisi selalu tepat waktu setiap bulan.

Bagaimana Cara Daftar Mitra Kiosbank?

  1. Download Aplikasi Kiosbank. Download dari Google Play Store
  2. Install & Daftar. Selesaikan proses pendaftaran langsung melalui aplikasi
  3. Top Up Saldo/Deposit. Isi saldo dengan virtual account, akan bertambah secara otomatis. Petunjuk DEPOSIT.
  4. Transaksi. Bantu orang sekitarmu melakukan berbagai pembayaran tagihan online. Dapatkan penghasilan hingga JUTAAN Rupiah tiap bulan*

 

Kelebihan bisnis PPOB Kiobank yaitu:

  • Pangsa Pasar Bisnis PPOB Sangat Luas, setiap orang memiliki kebutuhan pembayaran setiap bulannya
  • Sistem Bisnis PPOB yang Mudah, bisa dari rumah ataupun gabungkan dengan bisnis lainnya
  • Komisi yang Menguntungkan, komisi berkali-kali setiap transaksi

Apapun usaha Anda, gabungkan dengan Bisnis PPOB Kiosbank. Karena bisnis PPOB Kiosbank ini sangat cocok sebagai peluang usaha rumahan atau peluang usaha dengan modal kecil. Miliki sekarang juga Warung Serba Bisa untuk Pembayaran Digital. Usaha semakin mudah, penghasilan bertambah. Amin.

 

Baca juga Artikel Rekomendasi:

 

error: Nang Ning Nung Neng !!